Minggu, 08 Juli 2012

Mengunci Laptop/PC Dengan Flash Disk

Para pengunjung Mata Jingga Kali ini saya akan share software yang dimana software ini berfungsi untuk mengunci komputer dengan mudah yaitu menggunakan flash disk, selain dapat digunakan untuk keperluan menyimpan data flashdisk juga dapat digunakan mengunci komputer anda dengan menggunakan bantuan software yang bernama Software Predator.
Cara menggunakannya sangat mudah, pada saat anda memasukan flashdisk ke Port USB maka dengan otomatis komputer anda akan aktif, dan apabila flashdisk anda di cabut maka komputer anda akan segera terkunci dengan sendirinya dan layar menjadi blank gelap. Anda dapat memprotect aplikasi predator ini dengan password, jika suatu saat nanti flashdisk anda hilang, maka anda dapat membukanya dengan password yang telah anda setting. Dan juga anda dapat membuat flashdisk cadangan atau flashdisk darurat yang bisa mengaktifkan komputernya kembali. OK sebelum anda menggunakan software ini kami akan bantu untuk tutorial installnya.

cara menginstall  
  • Silahkan download dulu software Predator pada link di bawah kemudian ekstrak dan install seperti biasa.
  • Kemudian tancapkan Flash Disk anda dan lihatlah Flash Disk tersebut terletak pada Drive mana.
  • Jalankan Predator melalui Shorcutnya yang ada di desktop, maka Predator akan berjalan. Tandanya terdapat lingkaran warna hijau pada Tray Bar.
  • Klik kanan lingkaran yang ada di tray bar tersebut dan pilih Preference. Maka akan ditampilkan seperti pada gambar di bawah ini. Buatlah password pada kotak yang disediakan minimal 8 karakter dan ulangi pada kotak yang ada di bawahnya. Password ini nantinya digunakan untuk login jika anda tidak menggunakan Flash Disk.
  • Kemudian pada bagian Create Key On Drive, pastikan Flash Disk anda sudah terdeteksi pada drive yang benar. Jika sudah silahkan and aklik OK saja. Maka Predator akan langsung berjalan dan aktif (tandanya lingkaran warna Hijau pada Tray Bar).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar